Suasana Belajar yang Nyaman dan Kondusif

Udara dan suasana pedesaan yang segar dan nyaman merupakan salah satu pendukung kegiatan pembelajaran di SMP PGRI 4 Kromengan. Lingkungan masyarakat yang guyup - rukun memberi pengaruh tersendiri bagi kegiatan belajar para siswanya.

Sarana - Prasarana

Gedung SMP PGRI 4 Kromengan yang representatif ikut mendukung kegiatan belajar mengajar bagi guru dan siswa. Beberapa sarana penunjang lainnya diantaranya Lab. IPA, Lab. TIK, Perpustakaan dan sarana lainnya.

Kegiatan Siswa

Kegiatan siswa yang dilakukan ditujukan untuk membentuk karakter siswa serta agar tidak melupakan jati diri bangsa.

Cerdas Berbudaya - Berbudaya secara Cerdas

Setiap kegiatan sekolah diupayakan selalu melibatkan unsur - unsur kebudayaan lokal. Hal ini dilakukan dengan harapan kebudayaan di Jambuwer (Kearifan Lokal) dapat ikut meningkatkan karekter dan prestasi siswa.

Joint Us at Facebook Page

Temui teman - teman anda di halaman Facebook SMP PGRI 4 Kromengan

Peringatan Maulid Nabi 1436 H


Peringatan maulid Nabi 1436 H dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 10 Januari 2015. Selain diisi dengan pembacaan sholawat dan mauidloh hasanah oleh guru Agama bapak Chudori S.Ag, pada kegiatan ini juga disampaikan motivasi bagi anak kelas IX untuk menghadapi UN 2015.

Kunjungan Bupati Malang Bapak H. Rendra Kresna

Dalam rangka bina desa Jambuwer tahun 2014 yang dilaksanakan selama 2 hari di desa Jambuwer, SMP PGRI 04 Kromengan dijadikan tempat kegiatan dialog yang dilakukan pada malam hari Selasa tanggal 16 Desember 2014. Dalam acara dialog itu disampaikan permintaan sekolah untuk mendapat bantuan rehabilitasi ruang kelas sebanyak 3 ruang. Pada kesempatan itu juga disampaikan bantuan 5 sepeda gunung kepada siswa miskin (3 siswa) dan 2 orang siswa berprestasi.



 
Bupati Malang bapak Haji Rendra Kresna membarikan sambutan.


 
Pemberian bantuan secara simbolis kepada warga masyarakat Jambuwer.



Bupati Malang Bapak Haji Rendra Kresna melakukan dialog dengan warga Jambuwer tentang usulan dan banyak permasalahan yang terjadi di Jambuwer dan sekitarnya.

Mugus Gudep 33009 - 33010 Pangkalan SM PGRI 04 Kromengan 2014

Pembukaan Mugus bersama di SMK Dharma Wanita Kromengan, Hari Kamis 23 Oktober 2014

Diklat Pramuka 2014







Drumband pada Karnaval desa Sidorejo 2014


Drumband SMP PGRI 04 Kromengan "Genta Lokananta" diundang oleh masyarakat desa Sidorejo Kabupaten Blitar untuk ikut memeriahkan acara karnaval Kemerdekaan RI yang ke 69.

Penyuluhan Sex Bebas 2014

kegiatan penyuluhan bahaya penyalahgunaan hubungan seks dan kesehatan reproduksi bagi siswa SMP PGRI 04 Kromengan dilaksanakan pada tanggal 12 bulan mei 2014. Penyampai materi dari Puskesmas kecamatan Kromengan.